1.086 Penyandang Disabilitas Masuk DPT di Pilkada Bone Bolango

DPT Disablitas

READ.ID – Sebanyak 1.086 penyandang disabilitas masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bone Bolango.

Data tersebut berdasarkan catatan infografik pemilih difabel Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bone Bolango tahun 2020.

Sejumlah penyandang disabilitas itu masing-masing terdiri dari cacat fisik sebanyak 476 jiwa, intelektual 61, mental 234, dan sensorik 312.

Sementara jumlah Daftar Pemiih Tetap (DPT) yang tercatat di Bone Bolango sebanyak 115.593 jiwa. Masing-masing terdiri 57. 453 pemilih perempuan dan 58.140 adalah pemilih laki-laki.

Dari jumlah tersebut, tersebar dalam 165 desa dan 351 Tempat Pemungutan Suara (DPT).

(Aden/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version