10 Mahasiswa KKN UNG Hanyut Terseret Arus Sungai, Dua Dilaporkan Meninggal Dunia

Mahasiswa KKN UNG

READ.ID – Kabar duka menyelimuti Universitas Negeri Gorontalo (UNG) setelah sejumlah mahasiswanya dilaporkan hanyut terbawa arus sungai di Desa Dunggilata, Kecamatan Bulawa, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, pada Selasa (15/4/2025).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, insiden nahas ini menimpa 10 mahasiswa UNG dari Jurusan Teknik Geologi yang tengah melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di wilayah tersebut.

Peristiwa terjadi sekitar pukul 16:00 WITA ketika para mahasiswa sedang melakukan pemetaan di area pegunungan Desa Dunggilata. Saat menyeberangi sungai, tiba-tiba air sungai meluap dan menyeret kesepuluh mahasiswa tersebut.

Hingga saat ini, dilaporkan bahwa 6 orang mahasiswa berhasil ditemukan dalam kondisi selamat oleh warga setempat. Namun, 4 mahasiswa lainnya masih dalam pencarian. Tragisnya, dua di antara mahasiswa yang hanyut dikabarkan meninggal dunia.

Warga setempat bersama rekan-rekan mahasiswa KKN lainnya telah berupaya melakukan pencarian sejak pukul 16:20 WITA. Akan tetapi, derasnya arus sungai menjadi kendala utama dalam proses pencarian.

Kondisi cuaca saat kejadian juga dilaporkan hujan, yang semakin memperburuk situasi dengan meluapnya air sungai dan terbatasnya visibilitas.

Kantor Basarnas Gorontalo telah menerima laporan mengenai kejadian ini dan segera menerjunkan tim SAR menuju lokasi untuk melakukan evakuasi dan membantu proses pencarian korban yang masih hilang.

Data Korban:

  • Jumlah korban: 10 orang
  • Selamat: 6 orang
  • Dalam pencarian: 4 orang (dua di antaranya dilaporkan meninggal dunia)

Pihak terkait masih terus melakukan upaya pencarian dan memberikan bantuan kepada para korban serta keluarga yang terdampak.

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version