34 Remaja Tepat Berusia 17 Tahun di Hari Sumpah Pemuda Dapat Hadiah dari KPU

Berusia 17

READ.ID – Sebanyak 34 remaja di Provinsi Gorontalo yang tepat berusia 17 tahun di Hari Sumpah Pemuda ke-92 mendapatkan hadiah dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Hadiah yang diberikan oleh tiga KPU kabupaten yang menyelenggarakan Pilkada di Provinsi Gorontalo ini berupa kado yang berisi coklat dan KTP elektronik yang baru.


banner 468x60

Kemudian, para ketua dan anggota dari tiga KPU tersebut juga tidak lupa memberikan ucapan Selamat Ulang Tahun (HUT) ke-17 bagi mereka yang lahir pada tanggal 28 Oktober.

Pihak penyelenggara ini masing-masing KPU Bone Bolango, Kabupaten Gorontalo, dan Kabupaten Pohuwato.

34 remaja tersebut, 5 orang berasal dari Bone Bolango, 22 remaja dari Kabupaten Gorontalo, dan 7 pemuda lainnya berasal dari Pohuwato.

Pemberian hadiah ini sebagai bentuk penghargaan kepada para pemuda. Mengingat begitu besarnya kontribusi pemuda untuk kemajuan bangsa dan negara.

Dalam sejarah pun tercatat para pemuda banyak terlibat dalam pendeklarasian Sumpah Pemuda yang lahir pada 28 Oktober 1928 silam.

(RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90