KOTAMOBAGU, READ.ID – Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu, Abdullah Mokoginta, turun langsung ke lokasi kebakaran di Kelurahan Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, Jumat (11/10/2024).
Kunjungan tersebut menunjukkan perhatian serius pemerintah terhadap musibah yang mengakibatkan kerugian bagi warga setempat.
Abdullah Mokoginta didampingi sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD)
Dalam kesempatan tersebut, Pj Wali Kota menyampaikan rasa prihatin dan memastikan bahwa Pemerintah Kota Kotamobagu akan segera menyalurkan bantuan kepada warga terdampak.
“Pemerintah Kota Kotamobagu akan segera menyalurkan bantuan bagi masyarakat yang mengalami musibah kebakaran di Kelurahan Gogagoman,” ujar Abdullah Mokoginta.
Menurut Kepala Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran, Sahaya Mokoginta, kebakaran terjadi pada pukul 13.48 WITA. Untuk memadamkan api, pihaknya mengerahkan 4 unit pemadam kebakaran (Damkar), dibantu 1 unit Damkar dari Pemda Bolaang Mongondow (Bolmong) dan mobil water cannon milik Polres Kotamobagu.
“Sebanyak 8 rumah hangus terbakar, dan terdapat satu korban jiwa serta satu korban luka-luka,”ungkap Sahaya.
Selain Satpol PP-Damkar Kotamobagu, penanganan kebakaran ini melibatkan sejumlah pihak, termasuk Damkar Bolmong, Kodim 1303 Bolmong, Kompi Senapan 713, Polres Kotamobagu, BPBD, dan PMI Kotamobagu.
Sahaya Mokoginta menambahkan bahwa dugaan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Saat ini, tim terkait tengah menghitung total kerugian akibat peristiwa tersebut.
Kehadiran Abdullah Mokoginta di lokasi kebakaran dan koordinasi cepat antara instansi terkait menunjukkan komitmen pemerintah dalam menangani musibah ini dengan cepat dan tepat. Diharapkan, bantuan segera diterima warga agar dapat meringankan beban mereka. (*)