KPU Provinsi Gorontalo Pastikan Kesiapan Hadapai Tantangan Pasca Pilkada

READ.ID -Sekretaris KPU Provinsi Gorontalo, Hanif Putwanto, memimpin apel pagi rutin di halaman Kantor KPU Provinsi Gorontalo, Senin (9/12/2024).

Apel ini menjadi ajang refleksi usai pelaksanaan Pilkada serentak pada 27 November 2024, yang berjalan lancar dan aman. Hanif mengimbau seluruh jajaran KPU untuk tetap menjaga kesehatan meskipun intensitas kegiatan telah menurun.


banner 468x60

“Kesehatan adalah modal utama dalam melanjutkan tugas-tugas kita yang masih akan berlangsung, terutama menghadapi tahapan lanjutan,” ucap Hanif.

Ia juga menyoroti pentingnya persiapan dokumen sebagai antisipasi terhadap gugatan di Mahkamah Konstitusi.

“Setiap bagian harus mulai menginventarisir dokumen yang relevan sebagai alat bukti, serta terus berkoordinasi dengan KPU kabupaten kota,” tambahnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut para pejabat fungsional dan struktural di lingkungan KPU Provinsi Gorontalo. Mereka diminta memastikan semua prosedur dijalankan sesuai dengan peraturan perundang-undangan, agar integritas penyelenggaraan pemilu tetap terjaga.

Hanif menegaskan bahwa koordinasi antara KPU provinsi dan kabupaten/kota adalah kunci utama dalam menghadapi potensi sengketa hasil Pilkada.

“Kita harus tetap solid dan siap untuk segala kemungkinan, sehingga masyarakat tetap percaya pada proses yang kita laksanakan,” tambahnya.

Apel pagi ini menjadi langkah awal KPU Gorontalo untuk memastikan kesiapan menghadapi tantangan Pasca Pilkada, sekaligus memperkuat sinergi internal dalam menjalankan tugas-tugas ke depan.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90