READ.ID – Hari kedua puasa Ramadan 1446 Hijriah, Gubernur Gusnar Ismail melaksanakan salat subuh berjemaah di Masjid Agung Baiturrahim, Kota Gorontalo, Minggu (2/3/2025). Salat subuh menjadi momen Gubernur Gorontalo bersilaturahmi dengan jemaah Masjid Agung Baiturrahim.
“Alhamdulilah atas restu dan pilihan seluruh rakyat Gorontalo, saya bersama ibu Idah Syahidah Rusli Habibie memperoleh amanat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo periode 2025-2030. Saya sangat mengharapkan dukungan, kerja sama, terutama doa dari seluruh masyarakat untuk dapat melaksanakan amanat ini dengan sebaik-baiknya,” kata Gusnar Ismail.
Gusnar mengutarakan, masa pemerintahannya yang dimulai bertepatan dengan bulan Ramadan 1446 Hijriah, menjadi spirit sekaligus kompas sebagai penunjuk arah dalam memajukan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Gubernur Gusnar menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi Gorontalo dan kabupaten/kota akan senantiasa menjamin terselenggaranya pelaksanaan ibadah Ramadan dengan sebaik-baiknya.
“Kami jamin semua kebutuhan masyarakat selama Ramadan dan menjelang idulfitri, stoknya akan selalu tersedia. Itu menjadi komitmen kami semua, yakin dan percayalah bahwa pemerintah selalu berada dan hadir di tengah-tengah masyarakat,” tegas Gusnar.
Pada kesempatan itu Gusnar secara pribadi menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat apabila dalam aktivitas kehidupan dan interaksi sosialnya ada yang kurang berkenan. Di akhir sambutanya, Gubernur Gusnar mendoakan jemaah Masjid Agung Baiturrahim dan teristimewa seluruh masyarakat Gorontalo akan mendapat limpahan rahmat dari Allah Swt.