READ.ID – Pemerintah Provinsi Gorontalo bersama Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara menggelar rapat koordinasi penyelarasan program unggulan daerah, Kamis 13/11/2025.
Pertemuan yang dihadiri Gubernur Gorontalo, Gusnar Ismail dan Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, itu membahas sinergi antara program kabupaten dengan program prioritas provinsi untuk mempercepat penurunan angka kemiskinan di daerah.
Gubernur Gorontalo, Gusnar Ismail menegaskan pentingnya koordinasi agar program unggulan daerah tidak berjalan sendiri, melainkan terhubung dalam satu arah kebijakan pembangunan. Ia menyebut, sejumlah sektor akan menjadi fokus kerja sama, seperti pengembangan peternakan ayam dalam rangka memperluas program G2-10 dengan mensuplay anakan ayam (DOC) ke Gorontalo utara.
“Kita ingin semua program unggulan kabupaten bersinergi dengan provinsi. Fokusnya jelas, menurunkan angka kemiskinan, terutama bagi masyarakat miskin di Desil 1 dan Desil 2,” ujar Gusnar
Selain bidang peternakan, peningkatan produksi melalui inseminasi buatan sapi, pengembangan rumput laut sebagai komoditas unggulan, serta pengembangan sektor pariwisata juga mendapat dukungan dari pemerintah provinsi.
Sementara itu, Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dukungan Pemerintah Provinsi terhadap upaya sinkronisasi program pembangunan daerah. Ia mengatakan, langkah ini penting agar arah kebijakan kabupaten selaras dengan lima program unggulan provinsi yang meliputi agromaritim, pariwisata, dan UMKM.
“Atas nama pemerintah daerah dan masyarakat, kami mengucapkan terima kasih atas dukungan Pak Gubernur. Alhamdulillah melalui rapat ini kita menemukan titik temu karena tujuannya sama, yakni pengentasan kemiskinan ekstrem,” ujar Thariq.
Bupati menambahkan, sinergi ini bukan soal bagi-bagi wilayah kerja, melainkan kerja sama untuk kesejahteraan masyarakat.
“Kalau bekerja sama, semua bisa mendapat manfaat. Yang penting hasilnya benar-benar dirasakan masyarakat,” pungkasnya.
Langkah sinergis ini diharapkan memperkuat koordinasi lintas sektor, mempercepat penurunan kemiskinan, serta mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih merata di Gorontalo Utara.











