READ.ID – Wakil Wali Kota Gorontalo, Indra Gobel, didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Gorontalo, Ismail Madjid, menerima kunjungan pimpinan umat Katolik, Senin (19/1/2026) di ruang pola kantor wali kota.
Pertemuan tersebut menjadi bagian dari silaturahmi Pemerintah Kota Gorontalo bersama umat Katolik di Provinsi Gorontalo.
“Menerima masyarakat dan berbagai elemen umat beragama merupakan bagian dari tugas utama pemerintah,” kata Wawali Indra dalam pertemuan itu.
Menurutnya, pemerintah memang diamanahkan untuk hadir, melayani, dan menjaga seluruh warga tanpa pengecualian.
“Kesibukan kami memang melayani masyarakat. Itu sudah menjadi tanggung jawab yang diberikan kepada kami,” ujar Wawali Indra Gobel.
Ia menegaskan, Pemerintah Kota Gorontalo berkomitmen menjaga kesetaraan dan semangat toleransi di tengah keberagaman masyarakat. Siapa pun yang tinggal dan hidup di Kota Gorontalo, Wawali Indra bilang, menjadi tanggung jawab pemerintah dalam hal keamanan dan kenyamanan.
“Apapun latar belakangnya, selama berada dan hidup di Kota Gorontalo, itu menjadi tanggung jawab kami. Toleransi harus terus dijaga,” ungkapnya.
Masih kata Wawali Indra, silaturahmi dengan pimpinan umat katolik ini, sejalan dengan arah kebijakan Wali Kota Gorontalo, Adhan Dambea yang membuka ruang seluas-luasnya bagi seluruh umat beragama.
Ia berharap pertemuan ini menjadi awal yang baik dalam memperkuat kebersamaan dan keharmonisan sosial.
“Kesetaraan, kebersamaan, dan keberagaman itu penting. Justru di situ kita bisa bersatu,” tuturnya dan menambahkan, Pemerintah Kota Gorontalo siap berkoordinasi dan mendukung sepanjang kegiatan berlangsung.
Ia juga menyampaikan permohonan maaf apabila masih terdapat kekurangan dalam pelayanan.
“Ini bagian dari kerja kami sebagai pemerintah. Kalau ada yang kurang dalam layanan, tentu kami mohon dimaklumi,” pungkasnya.











