Nelson Serahkan Bantuan Pangan Non Tunai ke Warga Dungaliyo

Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo Bersama Warga Penerima Bantuan Pangan Non Tunai di Kecamatan Dungaliyo. (Foto Humas Pemkab Gorontalo)
banner 468x60

READ.ID – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo menyerahkan Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) ke warga kurang mampu di Kecamatan Dungaliyo, Senin (25/11).

BNPT diberikan kepada warga melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). Kurang lebih ada 600 KKS diberikan kepada masyarakat untuk tiga desa, di Kecamatan setempat.


banner 468x60

Nelson menjelaskan, KKS sendiri adalah kartu elektronik yang diperuntukan bagi masyarakat untuk belanja bahan pangan. Kartu yang telah ditransfer uangnya, masyarakat kemudian menghubungi agen BRI-Link yang sudah dipetakan di wilayah Kecamatan masing-masing.

“Keluarga penerima ini, akan menerima transfer uang yang dimasukkan ke Kartu KKS setiap bulannya. Saya harap, bantuan ini bisa benar-benar membantu masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan pangan,” tandas Nelson. (Adv/Wahyono/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90