READ.ID – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyampaikan, Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Nasional di Istana Negara, Jakarta, Senin (16/12), membahas pembangunan infrastruktur kelanjutan dalam rangka Rencana Pembangunan Jangka Nasional (RPJMN) 2020-2024.
“Dalam Musrenbang ini membahas Infrastruktur yang terus di dorong khususnya jaringan-jaringan sirkulasi trasfortasi dan trasnformasi ekonomi untuk mengurangi impor dan memperbesar ekspor,” ujar Nelson saat menghadiri Musrenbang Nasional yang dibuka langsung Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo.
Dalam Musrebang Nasional tersebut, Presiden Jokowi menjelaskan, kelanjutan pembangunan infrastruktur yakni dengan menyambungkan pembangunan infrastruktur yang sebelumnya sudah dibangun seperti di kawasan-kawasan industri, kawasan produksi pertanian, produksi perikanan, maupun kawasan wisata yang ada disetiap daerah.
“Ada beberapa pesan dari Presiden terkait lima program utamanya. Yakni, Kaitannya Infrastruktur, SDM, Reformasi Birokrasi, Regulasi dan Transfromasi ekonomi,” kata Nelson.
Selain itu, kata Nelson, ada sejumlah menteri Kabinet Indonesia maju memberikan arahan-arahahan kepada peserta Musrenmbang. Seperti Menkopolhukam lebih menitik beratkan, bagaimana penataan demokrasi, penataan kaitannya dengan reformasi birokrasi dan regulasi termasuk didalamnya radikalisme.
Begitu juga dengan Menko perekonomian, yakni terkait regulasi lapangan kerja dan kaitannya ekonomi dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).
Seperti diketahui, Kegiatan tersebut dihadiri seluruh Kepala Daerah, baik Bupati, Walikota dan Gubernur Se- Indonesia, serta dihadiri Lembaga Negara, Menteri Kabinet Indonesia Maju, Kepala lembaga pemerintahan non parlemen dan lain-lain.
Pelaksanaan Musrenbang Nasional dengan membahas program 2020-2024 secara keseluruhan yang akan di finalkan dalam perencanaan nasional. (Adv/Wahyono/Read)