READ.ID – Juru bicara gugus tugas penanganan Covid-19 dr. Triyanto Bialangi membeberkan fakta riwayat satu pasien di Gorontalo meninggal dunia yang dinyatakan positif Covid-19, Jumat (29/5/2020).
Triyanto mengatakan, pasien meninggal ini adalah pasien 68 inisial HH, laki-laki umur 77 tahun asal kelurahan Dulalowo, Kecamatan Kota Tengah, Kota Gorontalo.
Pasien 68 merupakan pasien rujukan dari RS Islam ke RS Aloei Saboe pada Kamis 28 Mei 2020.
Pasien 68 masuk RS Aloei Saboe dalam kondisi kesadaran menurun dan memiliki Comorbid atau penyakit penyerta. Pasien juga pernah stroke pada tahun 1992.
“Sebelum meninggal dunia, dilakukan pengambilan swab pada 28 Mei pukul 13.10 Wita di RS Aloei Saboe. Kemudian meninggal dunia pada 28 Mei pukul 19.15 wita. Hari ini 29 Mei terkonfirmasi positif Covid-19,” ungkap Triyanto.
Pasien 68 telah dikebumikan pada kamis malam dengan menggunakan protokol kesehatan Covid-19.
“Total pasien Covid-19 yang meninggal di Gorontalo menjadi tiga orang,” kata Triyanto.
Hingga Jumat 29 Mei 2020, total kasus positif Covid-19 di Provinsi Gorontalo berjumlah 68 orang, Meninggal 3 orang, Sembuh 25 orang, Dirawat 40 orang. (RL/Read)