Update Kasus Covid-19 Gorontalo: 3 Positif Baru, 17 Sembuh

Pasien Baru Covid Gorontalo
Pasien Baru Covid Gorontalo
banner 468x60

READ.ID – Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Gorontalo, dr. Triyanto Bialangi kembali mengumumkan kasus baru positif virus corona (Covid-19) di Gorontalo bertambah 3 orang positif baru dan 17 pasien dinyatakan sembuh, Kamis (25/6/2020).

“Kami menerima spesimen pemeriksaan sebanyak 162 spesimen. Dari jumlah itu diantaranya ada 17 pasien sembuh dan pasien positif baru Covid-19 ada 3 orang di Gorontalo,” ujar Triyanto melalui konferensi pers.


banner 468x60

Pasien baru ini adalah pasien 241, MAJ, perempuan 25 tahun, desa Dulomo Selatan, Kecamatan Kota Utara, Kota Gorontalo. Pasien merupakan tenaga kesehatan dan hasil tracking kontak dari pasien 231, RIA.

Pasien 242, HDM, perempuan 57 tahun, Kelurahan Dembe 1, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo. Pasien masuk RS Aloei Saboe dengan keluhan sesak dan ada Comorbidnya.

Pasien 243, IRY, laki-laki 36 tahun. Desa Ayula Utara, Kecamatan Bulango Selatan, Kabupaten Bone Bolango. Pasien merupakan hasil tracking kontak dari pasien 225, SMF.

“Hingga saat ini total positif Covid-19 di Gorontalo berjumlah sebanyak 243 orang, sembuh 197 orang meninggal 8 orang, dalam perawatan 38 orang. (RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90