READ.ID – Iptu Nauval M Seno kini menjabat sebagai Kepala Satuan (Kasat) Reskrim Polres Gorontalo menggantikan Akp Muhammad Kukuh Islami.
Pergantian jabataan tersebut ditandai dengan digelarnya upacara serah terima jabatan yang dilaksanakan di Lapangan Pesat Gatra, Mapolres Gorontalo, Selasa (18/08/2020).
Serah terima jabatan itu digelar berdasarkan Surat Telegram Kapolda Gorontalo Nomor : ST.493/VIII/OTL.2.1/2020, tertanggal 1 Agustus 2020. Surat itu berisi tentang pemberhentian dan pengangkatan jabatan di lingkungan Polda Gorontalo.
Diketahui Iptu M Nauval Seno sebelumnya merupakan mantan Kasat Reskrim Pores Boalemo. Dirinya adalah seorang perwira lulusan akademi polisi tahun 2015.
Kapolres Gorontalo AKBP Ade Permana yang hadir dalam kesempatan itu mengatakan mutasi jabatan di tubuh Polri itu merupakan suatu bentuk penyegaran organisasi. Hal ini juga dilakukan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Saya ucapkan terima kasih atas kinerja seluruh personil yang hari ini mendapatkan tugas dan jabatan baru,” ucapnya.
AKBP Ade juga mengungkapkan dirinya merasa bangga kepada para personil yang sudah loyal dan bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas di wilayah hukum Polres Gorontalo.
Dirinya meminta kepada pihak-pihak yang kini dipercayakan untuk mengemban amanat agar dapat melanjutkan kesuksesan dan keberhasilan yang telah dirintis sebelumnya.
“Saya juga mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung kepada Iptu M Nauval Seno yang kini menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Gorontalo,” tuturnya.
Selain pelaksanaan serah terima jabatan kepada Iptu M Nauval Seno sebagai Kasat Reskrim Polres Gorontalo, dilakukan pula serah terima jabatan kepada Akp Donsu Yunus sebagai Kasat Binmas Polres Gorontalo.
Dalam sertijab tersebut Kapolres Gorontalo Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Akp Ahmad Rizak Daud sebagai Perwira Upacara dan Ipda Yudha Bhara A. Putra sebagai Komandan Upacara.
Upacara serah terima jabatan itupun turut dihadiri para pejabat tinggi Polres Gorontalo, para Kapolsek di wilayah hukum polres Gorontalo, serta perwakilan Bintara Polres Gorontalo Utara dari masing-masing fungsi, dan anggota Bhayangkari.
“Terakhir kepada seluruh pejabat baru yang terpilih saya harap untuk melaksnakan tugas dengan baik dan bisa mengetahui fungsi serta jabatannya. Hal itu penting demi kelancaran pelaksanaan tugas ke depan,” ucap AKBP Ade Permana.
Saat memberikan sambutan pada upacara sertijab tersebut, AKBP Ade Permana juga menyampaikan terima kasih kepada bhayangkari karena terus mendampingi para suami dalam pelaksanaan tugas di wilayah hukum Polres Gorontalo.
(Aden/RL/Read)