UNG Sediakan Kuota 5.831 Mahasiswa Baru T.A 2021-2022

????????????????????????????????????
banner 468x60

READ.ID – Universitas Negeri Gorontalo (UNG) menyediakan kuota sebanyak 5.831 mahasiswa baru di Tahun Akademik (T.A) 2021-2022.

Wakil Rektor Bidang Akademik UNG, Harto Malik, menjelaskan, dari kuota 5.831 kursi mahasiswa baru itu, akan dibuka melalui tiga jalur penerimaan.


banner 468x60

“Yakni jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Seleksi Mandiri,” ucap Harto.

Lebih jelas kata Harto, dari total kursi yang disiapkan itu, terbagi dengan rincian untuk jalur SNMPTN 2064 kursi, Jalur SBMPTN sebanyak 2752 kursi dan Jalur Mandiri sebanyak 1015 kursi.

“Jumlah kuota ini untuk seluruh fakultas di UNG, dengan total 52 program studi (prodi) yang bernaung di UNG,” imbuhnya.

Selain itu, tutur Harto, untuk pendaftaran masuk UNG dari Jalur SNMPTN dan SBMPTN dilakukan melalui laman portal.ltmpt.ac.id.

“Sedangkan pendaftaran jalur Mandiri akan dibuka setelah pendaftaran Jalur SNMPTN dan SBMPTN selesai,” tandasnya.

(SAS/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90