READ.ID, – Wali Kota Gorontalo Marten Taha mengatakan, keberhasilan Kelurahan Talumolo mewakili Provinsi Gorontalo ke tingkat Nasional, dalam lomba kesatuan gerak PKK-KKBPK-Kesehatan tingkat Nasional. Adalah merupakan peran dari tim PKK Kota Gorontalo. Kemudian instansi terkait juga dukungan partisipasi masyarakat, yang tinggi.
Dalam hal ini, pemanfaatan semua potensi seperti program Keluarga Berencana (KB), Posyandu, pemanfaatan pekarangan di setiap dasa wisma. Melestarikan kebersihan lingkungan dan pola hidup sehat dalam rumah tangga.
“Dan arah berbagai program ini tidak lain adalah peningkatan mutu gizi dan kesehatan keluarga yang dimotori langsung oleh anggota Tim PKK yang tergabung dalam Pokja I hingga IV bersama lintas sektor,” ujar Marten.
Selasa (02/04/2019) siang tadi Kelurahan Talumolo dinilai oleh Tim BKKBN RI dan Provinsi Gorontalo. Marten berharap penilaian itu jangan hanya menjadi seremonial belaka. Pelaksanaannya dapat berkesinambungan demi peningkatan kualitas kesejahteraan masyarakat.
Kampung KB didesain sebagai upaya pemberdayaan masyarakat terhadap pengelolaan program KB, pemerintah hanya menstimulasi dan melakukan pendampingan, selebihnya menjadi tanggung jawab masyarakat.
“Dukungan berbagai instansi dalam Kampung KB sangat penting, sehingga pelayanan paripurna dapat dirasakan langsung oleh masyarakat menuju kesejahteraan rakyat,” jelas Marten.****