Video Kericuhan Terjadi di Posko Perbatasan Gorontalo dan Bolsel

Kericuhan Perbatasan Gorontalo
banner 468x60

READ.ID – Sebuah video memperlihatkan kericuhan terjadi di Posko perbatasan Bone Bolango Gorontalo dan Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Sulawesi Utara, Senin (17/5/2021) malam.


banner 468x60

Video itu awalnya beredar luas di media sosial yang diunggah akun Facebook Thommy Run.

Dalam video terlihat warga memadati pos penjagaan petugas. Mereka memprotes oknum petugas perbatasan Gorontalo yang diduga memukul seorang warga asal Bolsel.

Dari informasi yang dihimpun Read.id, kericuhan berawal dari sebuah mobil Pick Up menuju rumah sakit Tumbilolato, Bone Bolango. Dalam mobil itu ada sejumlah penumpang dan membawa pasien asal Bolsel untuk dirujuk ke rumah sakit.

Saat mobil melewati perbatasan, petugas posko kemudian menghentikan mobil tersebut. Oleh petugas meminta agar dua orang yang bisa menemani pasien.

Namun penumpang lainnya bersikeras tidak turun dari mobil, dan bersitegang dengan petugas. Kericuhan semakin memanas saat petugas diduga memukul salah satu penumpang.

Belum ada keterangan resmi dari pihak terkait atas permasalahan tersebut.

(RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90