Rangkaian kegiatan Festival Saronde 2021 Gorontalo Utara

Festival Saronde 2021
banner 468x60

READ.ID – Festival Pesona Saronde 2021 yang masuk dalam Kharisma Event Nusantara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia akan mengusung konsep hybrid.

Konsep Hybrid yang diusung Festival Pesona Saronde 2021 bukan sekadar menyiarkan aktivitas luring ke media daring seperti Youtube maupun live media sosial, tapi sudah lebih jauh dari itu, yaitu mengintegrasikan konsep daring dan luring.


banner 468x60

Hybrid Concept ini juga merupakan strategi pemasaran baru. Mampu mempengaruhi masyarakat banyak menyaksikan secara virtual akan membuat kian penasaran untuk datang ke Pulau Saronde.

Selain dari sisi ekonomi, hybrid concept dalam Festival Pesona Saronde juga mendorong penguatan infrastruktur telekomunikasi di berbagai destinasi. Karena konsepnya hybrid, maka infrastruktur IT menjadi kekuatan penting.

Nantinya, akan ada pembatasan jumlah penonton yang hadir dan bagi yang ingin menyaksikan keseruan pelaksanaan Festival Pesona Saronde 2021, dapat mengakses secara live streaming YouTube Pariwisata Gorontalo Utara

Rangkaian kegiatan diantaranya, Pencanangan yang dilaksanakan melalui aksi bersih pantai di sepanjang garis Pantai Gorontalo Utara.

Seleksi Pemilihan Putra-Putri Saronde 2021, Atraksi Master Chef dan Lomba Cipta Menu Serba Ikan, Free Dive,
Pameran Handy Craft, Industri Kreatif Masyarakat.

Serta Foccus Group Discussion (FGD) “Pengembangan Pariwisata Terintegrasi” oleh Badan Kerjasama Utara-Utara. (Rully)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90