20 Peserta Finalis Bersaing Jadi Putra dan Putri Saronde 2021

Putra Putri Saronde
banner 468x60

READ.ID – Sebanyak 20 finalis dari berbagai daerah se Provinsi Gorontalo akan bersaing dalam pemilihan putra dan putri saronde tahun 2021, yang dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Gorontalo Utara.

Seperti diketahui, sebelum dimulainya acara Grand Final, para peserta Putra dan Putri Saronde 2021 ini menjalani proses karantina dengan berbagai kegiatan mulai dari latihan koreografi, penerimaan materi dan tes wawasan.


banner 468x60

“Untuk peserta semuanya berjumlah 20, jadi 10 untuk putra dan 10 lagi Putri. Dari hasil seleksi nanti akan diperoleh 5 besar. Dari 5 besar kemudian jadi 3 besar. Dari tiga besar langsung dinobatkan untuk jadi Putra dan Putri saronde 2021,” ujar Kepala Bidang Promosi Dinas Pariwisata Gorut, Khairunisa Bakari,

Khairunisa mengatakan, lebih dari 60 orang pelamar dari berbagai daerah se Provinsi Gorontalo berkesempatan untuk ikut serta dalam pemilihan putra dan putri saronde tahun 2021 ini.

“Dan dari 60 orang itu kami melakukan seleksi mulai dari seleksi tertulis, seleksi wawancara interview kemudian asa minta dan bakat, hingga akhirnya kita peroleh 20 peserta yang terbagi 10 pasang putra dan 10 pasang putri,” terang Khairunisa.

Untuk itu, Khairunisa menyampaikan peserta yang akan terpilih ditahun ini diharapkan mampu memberikan kontribusi terutama dalam memperkenalkan seluruh wisata yang ada di Gorontalo Utara kepada para wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

“Dan tentu bukan hanya pulau Saronde, karena kita juga memiliki wisata lainnya yang tentunya memiliki keindahan dan keunikan tersendiri,” tukasnya. (Rully)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90