Datangi Kemenhub, Komisi III Harap Dukungan Anggaran Untuk Pengadaan Jembatan Timbang

Jembatan Timbang
banner 468x60

READ.ID – Anggota Komisi III DPRD Provinsi Gorontalo melakukan kunjungan kerja ke Balai Kementerian Perhubungan (Kemenhunb) Direktorat Transportasi Darat. Kunjungan itu, guna menyampaikan permintaan dukungan anggaran untuk program peningkatan kualitas lalu lintas jalan, serta transportasi darat di Provinsi Gorontalo.

Sekretaris Komisi III Erwinsyah Ismail mengungkapkan, salah satu item yang diminta DPRD untuk disuport pihak Direktorat Transportasi Darat antara lain pengadaan Jembatan Timbang.


banner 468x60

Hal ini, kata Erwinsyah Ismail, menjadi perhatian Komisi III karena salah satu penyebab cepat rusaknya jalan di Gorontalo akibat tidak terkontrolnya kendaraan bermuatan berat.

“Jadi, kedatangan Komisi III dan teman-teman gabungan dari DPRD mengunjungi Balai Kementerian Perhubungan Direktorat Transportasi Darat, untuk menyampaikan permintaan dukungan anggaran melalui UPTD balai transportasi darat”, jelas Erwin, Kamis (10/3/2022).

Dirinya menjelaskan, permintaan tersebut diantaranya jembatan timbang.

“Alasannya, karena tipe jalan di Gorontalo ini masih rendah . Sementara di Provinsi Gorontalo baru ada 1 jembatan timbang”, terangnya.

Bagi Erwinsyah Ismail, hal ini dimaksudkan supaya jalan tidak rusak lagi, dan jalan terpelihara dengan baik.

Lebih lanjut, terkait rencana tersebut, komisi III DPRD Provinsi Gorontalo, telah berencana untuk membuat Rancangan Peraturan Daerah (Perda) Layanan Transportasi dan Angkutan Jalan sebagai regulasi pendukung. Bahkan dalam pertemuan, rencana tersebut telah disampaikan.

“Intinya, kami meminta dukungan anggaran, sebab di tahun 2023, kami akan membuat Perda layanan transportasi dan angkutan jalan, yang terlebih dahulu kami memberitahukan kepada pemerintah pusat, terkait pembentukan perda ini”, tandasnya.

(Rinto/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90