Polri Berhasil Tangkap Bandar Judi Konsorsium 303

Konsorsium 303

READ.ID – Mabes Polri berhasil menangkap salah satu Bandar Judi kelas kakap, Apin BK.

Apin BK adalah Bandar Judi yang diduga memiliki keterkaitan dengan konsorsium 303 yang sebelumnya viral karena diduga melibatkan salah satu petinggi Polri FS.


banner 468x60

Proses penangkapan pun disebut Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo cukup sulit.

Pasalnya, sejak buron, dirinya melakukan pelarian di berbagai Negara hingga kemudian ditangkap.

“Salah satu buron atas nama Apin BK yang sempat bersembunyi di Singapura dan kemudian bergeser ke Malaysia, hari ini atas kerja sama dan skema police to police, buron tersebut berhasil diserahkan kepada kita,” jelasnya, Jumat, (14/10/22).

Apin BK diduga kuat mengoperasikan situs judi online terbesar di Sumut yang bernama LEBAH4D, DEWAJUDI4D dan LARIS4D.

Keberhasilan Polri itu pun ditanggapi pujian oleh Menko Polhukam, Mahfud MD yang menyebut penangkapan bandar judi tidaklah mudah.

Apalagi proses penangkapan itu terjadi di luar negeri.

Butuh proses panjang hingga lobi untuk membawa tersangka judi online tersebut.

Namun hal itu bisa dilakukan oleh Polri dengan baik.

“Penangkapan bandar judi yang dicokot dari luar negeri karena lari ke sana, lalu diambil. Kan luar bisa. Tidak mudah mengambil narapidana yang sudah lari ke luar negeri kalau tidak punya kesungguhan, jaringan yang kuat, dan memberi pengertian kepada negara lain untuk mengambil itu,” ungkap Mahfud MD, Sabtu, (15/10/22).

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90