Aryanto: Keunikan Burung Maleo Bisa Jadi Daya Tarik Wisatawan

daya tarik wisata
banner 468x60

READ.ID – Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo Aryanto Husain menyatakan bahwa Burung Maleo mempunyai daya tarik wisata tersendiri, terutama bagi wisatawan pencinta minat khusus.

Terlebih, kata Aryanto, keunikan yang dimiliki oleh Burung Maleo sendiri, yaitu mulai dari segi biologis bahwa ukuran burung maleo sudah berukuran besar daripada burung yang ada di Indonesia.


banner 468x60

Kemudian, cara hidup Burung Maleo yang menetaskan telur dengan cara yang berbeda, yakni dengan cara ditanam di dalam tanah.

“Nah, keunikan yang lain adalah burung Maleo ini hanya ada di pulau Sulawesi, dan yang paling banyak berada di Gorontalo“, ungkap Aryanto, Senin (13/3/2023).

Tidak hanya itu, kata Aryanto, burung Maleo ini pun hanya ada di Taman Nasional Bogani Nano Wartabone.

“Sehingga, melihat hal ini, kami dari Dinas Pariwisata menilai jika keunikan dari Burung Maleo ini dapat dijadikan sebagai sebuah event untuk menarik wisatawan berkunjung melihat keunikan burung Maleo di Gorontalo”, pungkasnya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90