READ.ID – Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo didampingi Kepala Dinas dan Perindustrian Kabupaten Gorontalo, Camat Telaga, Kepala Desa Hulawa, dan Kepala Satpol-PP melakukan peninjauan Pasar senggol yang berlokasi di Desa Hulawa Minggu, (16/04/2023).
Dalam kunjungan tersebut tampak Bupati Nelson berinteraksi dengan para pedagang dan pengunjung di pasar senggol.
Kunjungan di pasar senggol Desa Hulawa ini dilakukan oleh Bupati Gorontalo di sela-sela aktivitasnya dalam rangka bersilaturahmi dengan masyarakat sekaligus memastikan ketertiban pasar senggol serta mamastikan harga dan produk yang diperjual belikan.
Terdapat enam titik pasar senggol yang ada di Kabupaten Gorontalo sebagian besar sudah mulai beroperasi. Khususnya yang ada di wilayah Telaga.
“Saya melihat cuaca saat ini pengunjung pasar senggol masih terbatas, tetapi peluang untuk berkembang cukup besar. Karena penduduk Telaga yang banyak dan berbatasan langsung dengan Kota Gorontalo,” ungkap Bupati Nelson usai melakukan peninjauan.
Selain itu, kata Nelson dari segi pengaturan tempat parkir maupun para penjual maupun pembeli tertatah baik, sehingga tidak terjadi kepadatan atau macet.
“Tentunya, diharapkan melalui pelaksanaan pasar senggol ini diharapkan kelancaran ekonomi akan tercapai serta ketertiban dan keamanan dapat terjaga dengan baik,” pungkasnya