Polri Bersama Kepolisian Filipina Selamatkan Ribuan Korban TPPO

Korban TPPO
banner 468x60

READ.ID – Atase Polri di Manila melaksanakan pendampingan kegiatan operasi intensif bersama Kepolisian Negara Filipina (PNP) untuk menanggulangi kejahatan scamming online. Langkah ini selaras dengan arahan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo ihwal penindakan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan mengatakan, telah dilaksanakan operasi gabungan dengan National Capital Region Police Office (NCRPO), ACG (Anti cyber crime group), DI, CIDG PNP, Atase Polri Manila, Atase Polisi Malaysia, Atase Polisi Vietnam, dan Atase polisi China untuk melaksanakan penyelamatan terhadap fasilitas tempat scamming, yang di dalamnya ada aktifitas Pig Butchering, Online Casino, Telecom Fraud, Cryptocurrency Investment Scam, Shopping Scam dan Romance Scam.


banner 468x60

Adapun kegiatan operasi gabungan dilaksanakan pada 27 Juni 2023.

“Operasi gabungan di perusahaan scamming online ‘Hongtai/Xincuan Network Technology INC’ yang berlokasi di Las Pinas Alabang, Metro Manila Filipina, dengan hasil penyelamatan mencapai total sebanyak 2.714 orang,” ujar Brigjen Pol. Ramadhan, Jumat (30/6/23).

Sementara, ribuan orang yang diselamatkan, rinciannya:

1. Filipina sebanyak 1.528 orang

2. Cina sebanyak 600 orang

3. Vietnam sebanyak 183 orang

4. Indonesia sebanyak 137 orang

5. Malaysia sebanyak 134 orang

6. Thailand sebanyak 81 orang

7. Taiwan sebanyak 21 orang

8. Nigeria sebanyak 7 orang

9. Singapura sebanyak 5 orang

10. Burma sebanyak 5 orang

11. Yaman sebanyak 4 orang

12. Pakistan sebanyak 2 orang

13. Afrika sebanyak 2 orang

14. India sebanyak 1 orang

15. Somalia sebanyak 1 orang

16. Sudan sebanyak 1 orang

17. Kamerun sebanyak 1 orang

18. Iran sebanyak 1 orang

Selanjutnya, masing-masing pihak yang terlibat dalam operasi gabungan, bakal melaksanakan penyidikan. “Dan kemungkinan akan dilakukan repatriasi,” terang Brigjen Pol. Ramadhan.

Lebih lanjut, langkah yang telah diambil saat ini adalah mendata ratusan WNI yang menjadi korban, serta berkoordinasi dengan Satgas TPPO Bareskrim Polri.

“Untuk pendalaman informasi apakah para WNI sebagai korban TPPO atau pekerja sukarela yang mendapat dukungan fasilitas dari perusahaan. Para WNI juga telah mengisi formulir TPPO,” kata Brigjen Pol. Ramadhan.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90