Nelson Pomalingo Raih Penghargaan Tokoh Penggerak Koperasi Utama

Tokoh Penggerak Koperasi
banner 468x60

READ.ID – Dewan Koperasi Indonesia (DEKOPIN) memberikan penghargaan kepada Bupati Gorontalo, Prof. Nelson Pomalingo, sebagai Tokoh Penggerak Koperasi.

Jika tahun 2022, Nelson Pomalingo tokoh Koperasi Madya namun di tahun 2023, kategori ini meningkat menjadi Tokoh penggerak koperasi utama.


banner 468x60

Penghargaan bagi Ketua Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKPRI) Provinsi Gorontalo itu diterima pada Puncak Acara Peringatan Hari Koperasi Nasional Ke-76 Tahun 2023 bertempat di Auditorium Universitas Negeri Padang Minggu (23/07/2023).

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Gorontalo, Arifin Suaib, mewakil Bupati Nelson saat menerima penghargaan itu, menjelaskan terpilihnya Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo sebagai Tokoh Penggerak Koperasi Utama dinilai berkomitmen dan sangat peduli terhadap perkembangan koperasi di Gorontalo.

“Penghargaan ini didapat karena Pak Bupati Gorontalo, Prof. Nelson Pomalingo, karena komitmen dan peduli terhadap pengembangan koperasi. Keputusan itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Dekopin nomor:SKEP/07/DEKOPINNL.04/VII/2023 tanggal 12 Juli 2023 tentang penganugerahan penghargaan tokoh penggerak koperasi tahun 2023,” jelas Arifin.

Terpisah, Bupati Nelson saat diminta tanggapan terkait penghargaan ini menyampaikan, terima kasih kepada Dekopin yang telah menilai ini secara objektif sehingga kami mendapat penghargaan dari Dewan Koperasi Indonesia Sebagai Pemerintah Penggerak Koperasi Utama di Gorontalo. prinsipnya, penghargaan ini bukan akhir dari segalanya namun ini sebagai penyemangat kepada Pemerintah, masyarakat serta para pelaku Koperasi di Provinsi Gorontalo.

“Penghargaan ini atas dukungan dan kontribusi semua pihak, karena saya meminta untuk mewujudkan Kearifan berbasis lokal menuju ekonomi Gotong Royong yang mandiri, moderen dan digital, selamat hari Koperasi Nasional ke -76,tahun 2023,” ucap Bupati Nelson.

Dengan penghargaan ini, Ia meminta, seluruh koperasi semakin termotivasi untuk meningkatkan inovasi usaha agar mampu bersaing dengan usaha lain, seperti memajukan UMKM melalui produk unggulannya.

“Koperasi hendaknya menjadi bagian media pemasaran produk UMKM guna membantu kesejahteraan pelaku UMKM, baik kepada masyarakat Kabupaten Gorontalo maupun masyarakat Gorontalo seutuhnya,” pungkasnya

Ia juga mengatakan, salah satu isu Global saat ini adalah lingkungan yang lebih khusus lagi sampah, maka di Kabupaten Gorontalo kami mendorong koperasi–koperasi untuk mengambil peran aktif dalam pengolahan sampah.

“Sehingga secara simultan koperasi dapat memberikan sekurang–kurangnya tiga manfaat. pertama, mengurangi penumpukan sampah itu sendiri, kedua, mendorong pemanfaatan sampah menjadi pupuk organik atau kegiatan ekonomi lainnya, dan ketiga, menghadirkan bisnis baru bagi koperasi,” tandas Nelson.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90