Abdullah Mokoginta Ajak Masyarakat Kotamobagu Sukseskan Pilkada

 

KOTAMOBAGU, READ.ID – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, tinggal beberapa hari lagi akan memasukan tahapan pendaftaran calon.

Hal menarik pada Pilkada tahun ini, pernyataan, Penjabat (Pj) Walikota Abdullah Mokoginta, bahwa ia memastikan tidak akan memihak kepada siapapun.

“Tidak. Saya juga ingatkan kepada ASN agar netralitas sebagaimana peraturan perundang-undangan,” ujarnya.

Selain itu, para calon yang sudah terekspos untuk maju dalam kontestasi politik kota kotamobagu dan akan mendaftar sangat erat hubungan kekerabatan, kekeluargaan, dan persaudaraan serta persahabatan.

“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat kota kotamobagu, mari kita jadikan Pilkada 2024 sebagai Pilkada yang romantis,” jelasnya.

Untuk itu, Pj Walikota Abdullah Mokoginta mengajak seluruh masyarakat menyukseskan pelaksanaan pesta demokrasi tahun 2024.

“Mari kita laksanakan pesta demokrasi secara damai dan tertib, agar melahirkan pemimpin yang sesuai dan menjadi keinginan masyarakat. Sekali lagi, mari jaga ketertiban dan keamanan pesta demokrasi ini,” pungkasnya. (*)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version