Abdullah Mokoginta Dengarkan Aspirasi Masyarakat Kotobangon

KOTAMOBAGU, READ.ID – Penjabat Wali Kota Kotamobagu, Abdullah Mokoginta, melakukan kunjungan kerja di Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur, Jumat (1/11/2024), dengan agenda monitoring dan dialog langsung bersama masyarakat. Dalam kunjungan ini, Abdullah Mokoginta memantau berbagai fasilitas publik dan berbincang dengan warga untuk menampung aspirasi yang menjadi kebutuhan prioritas di kelurahan tersebut.

“Kunjungan ini adalah tindak lanjut dari pertemuan kami bersama tokoh masyarakat dan generasi muda Kotobangon, termasuk anggota dewan dari kelurahan ini, baik di tingkat kota maupun provinsi. Banyak aspirasi warga yang disampaikan dan menjadi perhatian kami,” ujar Abdullah.

Abdullah juga menekankan pentingnya langkah turun ke lapangan sebagai bagian dari upaya memahami kondisi riil masyarakat, sehingga program kerja Pemkot bisa lebih tepat sasaran. Selanjutnya, aspirasi yang berhasil dihimpun akan diproses melalui mekanisme rencana kerja pemerintah daerah (RKPD), dimasukkan ke dalam musrenbang, dan disusun berdasarkan skala prioritas sesuai kemampuan anggaran.

“Kita harap bisa memenuhi semua aspirasi warga, namun tentu ada skala prioritas karena keterbatasan anggaran. Penting bagi kami untuk bersinergi dengan masyarakat, Pemkot, serta para wakil rakyat agar program-program ini dapat terealisasi,” tambahnya. Abdullah juga menegaskan meskipun masa jabatannya singkat, ia berkomitmen untuk menyerap aspirasi sebaik mungkin dan berharap dukungan dari para anggota dewan untuk mengawal program ini hingga terealisasi.

Kunjungan tersebut mendapat respons positif dari warga setempat, termasuk Ketua Lembaga Adat Kelurahan Kotobangon, Amri Djaman. “Kami menyambut baik perhatian PJ. Wali Kota. Harapan kami, dengan kunjungan ini, kebutuhan warga bisa masuk dalam prioritas pemerintah, meskipun tetap bergantung pada kemampuan anggaran daerah serta peran aktif pemerintah kelurahan dan anggota dewan,” ujarnya. (*)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version