READ.ID – Kamarudin Kasim salah seorang penggiat Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Sergap Kabupaten Boalemo itu mengaku, sempat dihubungi oleh orang yang mengaku suruhan salah seorang politisi ternama di Gorontalo, mencari tahu aset kekayaan Rusli Habibie Gubernur Gorontalo.
“Politis itu, meminta untuk mencari tahu aset apa saja yang dimiliki Gubernur Rusli Habibie di Boalemo, lengkap beserta foto-fotonya. Namun untuk apa data itu, saya tidak diberi tahu,” kata Kamarudin Kasim.
Ia mengaku tidak ingin mencampuri urusan yang dirinya sendiri tidak mengetahui persis hal tersebut.
Sementara itu dikonfirmasi Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menanggapi santai permintaan politis tersebut. Menurutnya, kalau ingin data seperti itu, baiknya oknum politis itu datang sendiri, pasti akan dikasih.
“Seharusnya kalau oknum politis bersangkutan inginkan data tersebut, langsung saja ke datang ke saya. Pasti saya kasih datanya, mulai dari sertifikat, bukti kepemilikan bangunan, termasuk lokasinya,” kata Rusli Habibie.
Gubernur menegaskan jika seluruh harta benda miliknya itu sudah dimasukkan dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
“Termasuk yang dipakai istri saya, itu dimasukkan dalam LHKPN. Tidak ada yang ditutup tutupi,” jelasnya.
Hanya saja Rusli merasa heran, ada orang yang sengaja mengurus harta orang lain.