Alham Habibie Kian Pasti Maju Pilkada Bone Bolango

Alham Habibie Pilkada Bone Bolango

READ.ID – Niat pengusaha muda Gorontalo Alham Prasogo Habibie kian pasti maju sebagai calon Bupati di Bone Bolango pada Pilkada Bone Bolango 2020 mendatang.

Hal tersebut diperkuat adanya pertemuan politik sejumlah pimpinan Partai Politik, yang datang menemui Ketua DPD I Golkar Provinsi Gorontalo, Rusli Habibie pada Senin (09/12).

Hadir dalam pertemuan tersebut antara lain ketua PPP Adzan Piola, didampingi sekretaris Faisal Mohi, Ketua Demokrat Robbi Hunawa, didampingi Sekretaris Husin Hulukati, Ketua Gerindra, Tahir Badu, dan ketua Golkar, Zainudin Pedro Bau, didampingi sekretaris Sofyan Wahidji.

Dalam pertemua tersebut, mereka bersepakat mendorong anak sulung Gubernur Gorontalo Muhammad Alham Prasogo Habibie sebagai calon Bupati Bone Bolango pada Pilkada 2020 mendatang.

Ketua DPD Partai Golkar Bone Bolango, Zainudin Pedro Bau ketika dikonfirmasi terkait pertemuan tersebut mengatakan dipastikan Alham akan maju di Pilkada Bone Bolango.

“Alhamdulillah dari tiga Pilkada Gorontalo, kami terus berupaya meyakinkan Alham Habibie potensi maju sebagai kandidat calon Bupati di Bone Bolango, ini langkah awal bagi perjuangan kita nanti,”Kata Zainudin Pedro Bau.

Ketika ditanya terkait alasan utama mengusung Alham maju di Bone Bolango, Pedro menjelaskan bahwa, dalam kalkulasi politik Golkar Bone Bolango, lebih mudah, peluang cukup besar untuk meraih kemenangan.

“Semua parpol bersepakat meminta Alham maju sebagai cabup dan untuk wakil bupati mendampingi Alham, pak Rusli Habibie, memberikan kesempatan meminta masukan dan kajian dari parpol-parpol dan para tokoh untuk memutuskan itu, memilih mana yang paling tepat berpasangan dengan Alham nanti,” urainya.

Namun Pedro menegaskan bahwa masing-masing partai tak terkecuali Golkar, sudah pasti ada mekanisme yang harus dijalani terkait penetapan calon pada Pilkada.

Sehingga dalam pertemuan tersebut juga kami semua bersepakat menghormati semua tahapan internal parpol masing-masing, dan sebagai bentuk keseriusan Alham dia pun berencana mengikuti semua syarat dan ketentuan yang akan dilakukan oleh partai koalisi nanti. (RL/Read.)

 

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version