Anggota DPRD Prihatin Ketidakpedulian Warga Lokal Terkait Sampah di Kota Gorontalo

READ.ID — Permasalahan sampah di wilayah perbatasan antara Kota Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo, tepatnya di Jalan Ampi, semakin memprihatinkan. Meski berbagai imbauan telah disampaikan, praktik pembuangan sampah sembarangan masih terus terjadi dan bahkan menunjukkan peningkatan.

Menanggapi hal tersebut, Anggota DPRD Kota Gorontalo, Darmawan Duming, turut menyuarakan keprihatinannya. Dalam wawancara, ia menjelaskan bahwa sejak masa reses sebelumnya, pemerintah daerah telah berulang kali mengingatkan dinas lingkungan hidup dan masyarakat agar menjaga kebersihan, terutama di area rawan seperti Jalan Ampi.

“Kami sudah menghimbau agar tidak membuang sampah sembarangan di wilayah tersebut, tetapi sampai hari ini masih banyak masyarakat yang tidak peduli dengan kondisi sekitar,” ujar Darmawan.

Ia menyoroti bahwa persoalan ini tidak hanya melibatkan warga Kota Gorontalo, tetapi juga masyarakat dari luar daerah yang turut menjadikan kawasan perbatasan tersebut sebagai lokasi pembuangan sampah. Hal ini dinilai menambah beban lingkungan dan memperparah ketimpangan pengelolaan sampah antarwilayah.

Darmawan pun mendorong adanya koordinasi yang lebih solid antara pemerintah Kota dan Kabupaten Gorontalo. Menurutnya, tanpa kerja sama yang serius, masalah ini hanya akan terus berlarut tanpa penyelesaian yang nyata.

“Kami sangat menghimbau agar ada koordinasi antara pemerintah Kota Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo untuk menangani persoalan ini, sehingga dampaknya bisa diminimalkan dengan baik,” tegasnya.

Ia mengingatkan bahwa isu sampah tidak semata soal kebersihan, tetapi juga berdampak pada kesehatan, pencemaran lingkungan, dan merupakan tanggung jawab bersama yang harus ditangani secara kolektif. Tanpa langkah konkret, krisis lingkungan bisa mengancam kualitas hidup warga di kedua wilayah.

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version