ASN di Lingkungan SETDA Pohuwato Tandatangani Pakta Integritas

Setda Pohuwato

READ.ID – Seluruh ASN di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Pohuwato melakukan penandatanganan pakta integritas netralitas ASN yang disaksikan oleh Penjabat Sekda, Iskandar Datau di gedung Panua, Jum’at (28/08) kemarin.

Dalam pelaksanaannya, pejabat Sekda, Iskandar Datau yang bertindak sebagai atasan langsung yang memimpin dan memeriksa semua pakta integritas yang ditandatangani oleh seluruh pegawai.


banner 468x60

Iskandar Datau mengatakan bahwa penandatanganan pakta integritas ini adalah tindak lanjut dari penandatanganan yang telah dilakukan pada Senin kemarin. Dimana penandatanganan pakta integritas bukan saja bagi pimpinan OPD ataupun camat melainkan semua Pegawai ASN.

“Siapa saja yang merasa sebagai ASN maka wajib menandatangani pakta integritas ini. Untuk Setda atau pegawai kantor Bupati dilakukan pada hari ini dan saya adalah atasan langsung yang turut menandatanganinya,” jelasnya.

Untuk itu diminta kepada seluruh pegawai ASN tanpa terkecuali baik di Kecamatan maupun di Kabupaten agar patuh dalam aturan sebagaimana pada pakta integritas ini. Terutama menghindari perbuatan yang mengarah pada dukungan politik.

Lebih lanjut, Penjabat Sekda, Iskandar Datau kembali ingatkan jika tahun ini ada agenda politik pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Pohuwato, ASN diminta untuk menghindari keberpihakan serta tidak melakukan hal-hal yang melanggar disiplin sebagai ASN.

“Karena ada Pilkada, maka penandatangan pakta integritas ASN di Pohuwato ini tentu penting. Jika tak patuh sudah jelas sanksinya berat bagi ASN yang terjun maupun terlibat pada urusan politik, terlebih ASN adalah abdi Negara yang harus bersifat netral dan menjaga netralisasinya sebagai Aparatur Sipil Negara” pungkasnya.

(Adv/Dodi/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90