Bayi Tiga Bulan di Gorontalo Tertimbun Longsor

Bayi Tertimbun Longsor
Bayi Tertimbun Longsor

READ.ID – Seorang bayi tiga bulan di Kelurahan Siendeng, Kecamatan Hulondalangi, Kota Gorontalo, tertimbun longsor, Jumat (03/7/2020) siang.

Anak laki-laki dari pasangan Ismail Datau dan Intan Sasmita itu tertimbun longsor saat berada di dalam kamar rumah.

“Longsor itu sekitar jam 11 siang. Saat itu Bayi ini lagi ditidurkan oleh orangtuanya. Tapi tiba-tiba ada material longsor yang menghantam dinding kamar. Bayi ini tertimbun tanah longsor dan jendela kamar,” jelas Ulis Potale selaku keluarga korban saat diwawancarai Read.id di lokasi kejadian.

Akibat longsor, bayi bernama Saihan Datau tersebut mengalami luka di pelipis mata dan kepala. Orangtua bayi saat itu panik meminta tolong warga dan langsung mengevakuasi korban.

“Orangtua bayi dan warga sempat mencari korban yang tertimbun tanah dan jendela. Alhamdulillah bayi selamat dan langsung dibawa ke Puskesmas,” ungkap Ulis.

Selain bayi, kata Ulis, tiga korban lainnya juga tertimbun longsor saat berada di dalam kamar rumah.

“Ada tiga lainnya menjadi korban, yakni anak yang berumur 4 tahun yang merupakan anak dari Ismail Datau. Sementara Ismail dan adiknya Alan Datau juga menjadi korban. Alan saat itu berada di kamar sebelah yang juga kena longsor. Jadi semuanya ada empat yang korban. Alhamdulilah mereka masih di tolong oleh Allah,” tutur Ulis.

Saat ini para korban masih menjalani perawatan di Puskesmas.

Sementara rumah yang berdekatan dengan pergunungan tersebut mengakibatkan dua kamar rusak tertimbun longsor. (Wahyono/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version