Bersama Forkopimda, Pemkot Gorontalo Bahas Empat Point Penting Soal Pengamanan Tahapan Pilkada

Empat Point Penting Pengamanan Tahapan Pilkada

READ.ID – Pemerintah Kota Gorontalo membahas empat point penting terkait persiapan untuk pengamanan kampanye monologis yang akan dimulai pada tanggal 20-23 November 2024.

Sebab, menurut Pj Wali Kota Ismail Madjid, tahapan ini tentu dapat mengarahkan seluruh potensi simpatisan untuk datang.

“Sehingga, kita harus menjamin keamanan kampanye monologis ini berjalan aman, damai, tertib dan lancar,” ungkap Ismail Madjid, saat diwawancarai usai rapat Forkopimda, Rabu (13/11/2024).

Lebih lanjut, Ismail Madjid menyatakan bahwa dari pihak keamanan sendiri, mulai dari Kepolisian dan TNI, akan membantu pengamanan saat kampanye monologis.

Sementara itu, untuk pembahasan kedua yang dibahas adalah menyangkut kesiapan logistik dari pihak KPU ke TPS.

“Nah, untuk logistik Kota Gorontalo sudah 80% sudah terdistribusi, sementara untuk kertas suara harus mengikuti aturan yakni H-1,” kata Pj Wali Kota.

Selanjutnya, pembahasan ketiga adalah membicarakan soal pengamanan tahapan, mulai dari tahapan awal sampai saat ini.

“Saya berharap untuk pengamanan kampanye monologis sampai perhitungan suara, juga berjalan aman dan tertib,” terangnya.

Terakhir, untuk pembahasan point empat adalah penertiban Alat Peraga Kampanye (APK).

“Sesuai aturan pada tanggal 25 November nanti seluruh APK sudah harus ditertibkan,” tegasnya.

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version