READ.ID- Mohammad (Bob) Hasan meninggal dunia. Pengusaha sekaligus eks menteri perindustrian dan perdagangan era Soeharto itu menghembuskan nafas terakhirnya pada pukul 11.00 WIB, Selasa (31/3).
Kabar meninggalnya Bob Hasan tersebar melalui whatsapp di kalangan media. Pengusaha yang dikenal dekat dengan Soeharto tersebut meninggal di RSPAD dalam usia 89 tahun karena sakit kanker.
” Kami ikut berduka, beliau sosok pengusaha panutan yang peduli,” ujar Budi Santoso, rekan Bob Hasan selama ini. Budi Santoso adalah mantan pengurus PB PABBSI, sedangkan Bob Hasan semasa hidupnya pernah menjadi Ketua Umum PB PASI.
Budi Santoso mengaku masih mengingat pesan Bob Hasan agar pengusaha selalu berkontribusi buat Indonesia. ” Pak Bob mengajarkan kami agar menjadi pribadi yang selalu peduli kepada negara, termasuk olahraga,” ujar Budi Santoso yang semasa mengurus PB PABBSI ikut mengantarkan prestasi Angkat Besi Indonesia hingga ke level Olimpiade dan Juara Dunia.
” Pesan Pak Bob akan terus relevan terutama disaat sekarang ini agar pemgusaha peduli bangsa dan negara,” ujar pria yang akrab dipamggil Budsan.
AS.read.id