READ.ID – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo bertemu dengan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie membahas rencana mengundang Presiden RI Joko Widodo ke Gorontalo.
“Kita rencana mengundang Pak Jokowi ke Gorontalo. Pak Gubernur kan akan peletakkan batu pertama RS Ainun, kita juga ada rencana ada kegiatan yang lain di antaranya ekspor manggata ke 54 negara dan peletakkan batu pertama 1.500 unit rumah,” Kata Nelson Pomalingo.
Kunjungan Presiden Jokowi direncanakan pada bulan April. Meski begitu, Gubernur Rusli meminta dipercepat pada bulan Maret sesuai dengan agenda peletakkan batu pertama RS Ainun Habibie milik pemerintah provinsi Gorontalo.
Selain soal rencana mengundang Presiden ke Gorontalo, keduanya juga membahas tentang agenda Hari Patriotik 23 Januari 1942 yang diperingati setiap tahun.
Gubernur Rusli diundang hadir pada upacara yang rencananya turut menghadirkan Menteri Pemuda dan Olaharaga Zainuddin Amali.
Menpora direncanakan akan bertindak sebagai Inspektur Upacara pada peringatan “hari kemerdekaan” rakyat Gorontalo itu. (Adv/RL/Read)