Bupati Gorontalo Ajak HMI Kolaborasi Bangun Daerah

HMI Gorontalo
Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengajak Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) kolaborasi untuk membangun daerah. Hal itu disampaikan Nelson menghadiri pembukaan Intermediate Training (LK II) tingkat nasional yang di gelar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Limboto, Senin (20/01).
banner 468x60

READ.ID – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengajak Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) kolaborasi untuk membangun daerah. Hal itu disampaikan Nelson menghadiri pembukaan Intermediate Training (LK II) tingkat nasional yang di gelar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Limboto, Senin (20/01).

“Kedepan, pemerintah akan melihat apakah ada program-program yang bisa di kolaborasikan degan HMI untuk mendukung pembangunan daerah,” ujar Nelson.


banner 468x60

Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo berharap lewat kegiatan-kegiatan perkaderan seperti itu bisa melahirkan pemimpin-pemimpin di masa depan.

“Mari kita manfaatkan organisasi ini sebagai media untuk menggodok program yang positif. Saya yakin kader-kader pemimpin kedepan akan lahir di HMI ini,” imbuhnya.

Untuk diketahui, kegiatan Intermediate training ini mengambil tema Terwujudnya kader HMI yang mempunyai kemampuan intelektual memetakan peradaban dan memformulasikan gagasan dalam lingkungan organisasi. (Adv/Wahyono/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90