banner 468x60

Bupati Gorut Harap Kehadiran Guru Penggerak Wujudkan Pendidikan Berkualitas

READ.ID – Bupati Gorontalo Utara (Gorut), Thariq Modanggu berharap kehadiran guru penggerak dapat meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah tersebut.

Hal ini disampaikan Bupati Gorut Thariq Modanggu saat menghadiri lokakarya ke-7 hasil panen belajar program Pendidikan Guru Penggerak (PPGP) angkatan ke 7 belum lama ini.

“Beberapa bulan lalu saya sudah pernah mendengar guru penggerak dari kepala Dinas Pendidikan, dan yang saya ketahui waktu itu, guru penggerak itu nanti akan menjadi kepala sekolah,” ungkap Thariq.

Namun diakui Thariq dari hasil lokakarya panen belajar dirinya melihat kehadiran Guru Penggerak sangat luar biasa, walupun masih sebagai calon.

“Menunjukkan bahwa para guru siap untuk memerdekakan pendidikan atau merdeka belajar di Gorontalo Utara, dan kami yakin akan terwujud,” terangnya.

Dengan adanya penampilan guru kelas berbakti yang telah menunjukkan kemampuan serta kompetensi, tentu kata Thariq menjadi satu harapan pihaknya dalam peningkatan kualitas pendidikan di Gorontalo Utara.

“Ini menjadi satu harapan bagi kita agar mereka mampu menggerakkan pendidikan di Gorontalo Utara. Mulai dari ruang kelas yang mereka asu, bina dan tuntun dan juga menggerakkan pendidikan di sekolah masing-masing,” ungkapnya.

“Selain itu harapan kita kedepannya juga bahwa yang akan lahir bukan hanya guru penggerak, tetapi juga siswa-siswa penggerak jadi penggerak generasi muda di Gorontalo Utara,” sambung Thariq.

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60