Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga Jalani Proses Adat Moloopu

Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga

READ.ID – Setelah resmi dilantik menjadi Bupati Pohuwato kemarin, Saipul A Mbuinga menjanlani upacara adat moolopu, Sabtu (27/02/2021).

Upacara adat moloopu merupakan tatanan adat yang harus dilalui oleh para pemimpin. moloopu sendiri ialah penjemputan secara adat dari kediaman pribadi ke rumah jabatan.

Dalam sambutannya, Saipul menjelaskan bahwa adat ini ialah tahapan yang harus dilalui oleh para pemimpin. Melalui adat ini menandakan, ia beserta wakilnya Suharsi Igrisa harus siap menjalankan tugas kepemimpinan did aerah setempat.

“Saya menjalani proses adat ini sebagai tanda bahwa saya bersama ibu wakil bupati akan segera melaksanakan pelayanan pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan,” ucapnya.

Menurutnya, pelayanan dan pembangunan di daerah bukanlah satu satunya penentu dalam menjalankan roda pemerintahan. Namun hal itu juga sangat ditentukan oleh peran dari lembaga lain, dan juga seluruh lapisan masyarakat Pohuwato.

“Tentu menjalankan pemerintahan ini tidka hanya ditentukan oleh kami di pemerintahan, tetapi juga sangat di tentukan oleh peran lembaga lain seperti DPRD yang terhormat, lembaga FORKOPIMDA, perguruan tinggi, mahasiswa, media, lembaga perbankan, BUMD dan seluruh lapisan masyarakat bumi panua yang kita cintai ini,” paparnya.

Diakhir sambutannya, Saipul meminta dukungan dalam menjalakan pemerintahan, serta berpesan kepada seluruh pihan agar menjaga persatuan dan kesatuan.

“Saya berpesan kepada seluruh pihak khususnya kepada pemangku adat dan pegawai syara, agar berperan menjaga persatuan dan kesatuan, perbedaan pilihan politik tidak ada lagi saat ini,” tegasnya.

Ia berharap dengan visinya bersama wakilnya bisa membawa daerah pohuwato lebih berkembang.

“Karna ini masih suasana ulang tahun Pohuwato kita yang ke 18, perkenankan saya mengucapkan selamat ulang tahun bumi panua yang ke 18, semoga perjalananya kedepan dengan visi SMS (Sehat Maju Sejahtera) akan terus menghantarkan daerah ini lebih berkembang, sebagaimana tujuan dan harapan dari para penggagas dan pendirinya,” pungkas Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga.

(Kifli/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version