Calon Sangadi Terpilih Tunggu Penetapan Resmi

Suasana pleno rekapitualsi suara Pilsang di Desa Tabang (foto istimewah)
banner 468x60

KOTAMOBAGU, READ.ID – Calon sangadi pemenang pada Pemilihan Sangadi (Pilsang) serantak di 15 desa di Kotamobagu masih akan melalui satu tahapan yakni penetapan resmi dari penyelenggara.

“Alhamdulillah semua tahapan berjalan lancar dan kondusif serta melahirkan calon sangadi terpilih di 15 desa. Satu tahapan lagi yang akan dilalui yakni penetapan resmi,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kotamobagu, Nasli Paputungan, Kamis 20 Oktober 2022.


banner 468x60

Lebih lanjut ia katakan, Nasli kembali mengingatkan kepada para pendukung calon sangadi terpilih untuk tidak berlebihan dalam merayakan kemenangan.

“Silahkan bereuforia dalam merayakannya, namun jangan berlebihan agar tidak menimbulkan ketersinggungan pihak lainnya. Terpenting, tetap jaga stabilitas keamanan dan hubungan silahturahmi,” pesan Nasli.

Ia menambahkan, dalam sebuah kontestasi ada menang ada kalah, untuk itu diharapkan kepada masyarakat menerima hasil pemilihan langsung yang telah melahirkan pemimpin baru di desanya masing-masing.(*)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90