Dampingi Gubernur Gorontalo, Saipul Mbuinga Lepas Paskibraka Nasional Asal Pohuwato

Paskibraka Nasional

READ.ID – Dampingi Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer, Bupati Saipul Mbuinga melepas keberangkatan putra/putri asal Kabupaten Pohuwato yang mewakili Provinsi sebagai anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Nasional.

Putra/putri kebanggaan Daerah tersebut, adalah Mohamad Ziad Lahay dan Ade Julistri Domopolii, yang dilepas secara resmi keberangkatanya di rumah jabatan Gubernur Gorontalo, Jum’at (15/07/2022)


banner 468x60

Gubernur Gorontalo Hamka Noer menjelaskan, kedua putra/putri daerah tersebut merupakan representatif anak-anak yang terbaik di Provinsi Gorontalo, olehnya ia berharap, agar dapat memberikan yang terbaik sehingga bisa mengharumkan nama Daerah tercinta.

“Saya minta jaga marwah dan integritas diri sendiri maupun kami di provinsi, paling terpenting adalah mensinergikan budaya yang ada di 34 provinsi, karena kalian akan bertemu dan bersama perwakilan dari seluruh provinsi di Indonesia, untuk itu tetap percaya diri dan jangan merasa minder,”ungkapnya

Selanjutnya, Hamka meberikan apresiasi kepada para pendamping dan berpesan, untuk dapat membimbing kedua putra/putri tersebut, sehingga bisa memberikan yang terbaik serta dapat masuk dalam kelompok 8 paskibraka Nasional nantinya.

Disamping itu, Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga menyampaikan, pemerintah baik provinsi dan kabupaten menaruh harapan besar kepada kedua perwakilan itu, untuk dapat memberikan hasil yang terbaik dengan bisa melaksanakan tugas sebagai Paskibraka Nasional.

Dirinya pun menambahkan, kepada keduanya untuk dapat terus mempertahankan mentalitas dan fokus dalam latihan, agar pada hari pelaksanaan upacara proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia nanti bisa melaksanakannya dengan baik.

“Terpenting jaga kesehatan, saling komunikasi, kepada pendamping laksanakan pendampingan dengan baik terutaman tetap memantau mereka selama di tempat latihan, kami pun berdoa semoga adik-adik tetap diberikan kesehatan dan kekuatan oleh Allah SWT sehingga tugas mulia yang dipercayakan dapat dilaksanakan dengan sempurna,”pungkasnya

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90