Dinyatakan Hilang, Virginia Anak Asal Amurang Ditemukan di Kota Gorontalo

READ.ID – Setelah dinyatakan hilang selama empat hari, Virginia (15), gadis asal Kecamatan Amurang Barat, Kabupaten Minahasa Selatan, Provinsi Sulawesi Utara, kini telah ditemukan di Kota Gorontalo.

Virgina, yang akrab disapa Nia, sebelumnya sempat dikabarkan hilang dan tidak diketahui keberadaannya, sejak Selasa (24/08/2021).


banner 468x60

Sejak saat itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Amurang beserta kepolisian, juga seluruh stakeholder bersama masyarakat dan media, turut serta membantu mencari keberadaan Nia.

Reserse Mobile (Resmob) Gorontalo pun, telah membentuk tim khusus (timsus), agar kasus gadis hilang ini, segera menemukan titik terang.

Setelah kurang lebih empat hari pencarian, Nia akhirnya ditemukan, disalah satu kos temanya di kota Gorontalo saat sedang beristirahat.

Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Kepolisian Daerah (Polda) Gorontalo, AKBP Nur Santiko mengatakan, Tim Resmob terus bergerak untuk melakukan pencarian hingga ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) ditemukannya Nia.

”Ya, Tim Resmob Polda Gorontalo, terus melakukan pengembangan, serta kembali bergerak sampai ke TKP, dan menemukan Nia bersama temannya di dalam kamar sedang beristirahat,” ujarnya.

Dengan ditemukannya Nia, Kedua orang tuanya menyampaikan rasa syukur dan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah turut membantu dalam pencarian anaknya.

Sebab, kata orang tua Nia, berkat doa dan dukungan semua pihak, akhirnya mereka bisa berkumpul kembali dengan anaknya.

“Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak, karena telah bersedia membantu dalam pencarian Nia hingga ditemukan,” kata orang tua Nia, ” Rabu (24/08/2021).

(Nurhidayanti)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90