READ.ID – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), Djafar Ismail mengatakan aktivitas kerja DPRD Gorut akan Dinormalkan.
Hal itu ia sampaikan untuk mengikuti kebijakan pemerintah yang akan menerapkan kebijakan new normal dalam menghadapi pandemi COVID-19.
Ia juga menyampaikan DPRD Gorut akan memaksimalkan kerja seiring dengan perkembangan daerah. Mengingat Gorontalo Utara saat ini telah kembali ke zona hijau. Olehnya, aktivitas akan kembali dinormalkan lagi termasuk dengan kinerja DPRD Gorut.
“Ritme kerja dan tupoksi dari DPRD Gorut juga akan disesuaikan. Mengikuti perkembangan yang ada dan juga penerapan kebijakan pemerintah daerah,” jelasnya, Rabu (24/06).
Djafar menuturkan pelaksanaan agenda-agenda kelembagaan akan mengikuti ritme yang sudah ditetapkan. Di dalam pelaksanaannya, ia berharap apa yang dikerjakan bisa maksimal sesuai dengan yang diharapkan.
“Namun, tetap mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah,” tandasnya.
(Adv/Manto/RL/Read)