DPRD Gorontalo Utara Pantau Penyerahan Bantuan kepada Nelayan

banner 468x60

READ.ID –  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), melakukan pemantauan terhadap penyerahan bantuan kepada para nelayan.

Pada penyaluran tersebut, anggota (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), Migdad Yeser, mengimbau kepada para penerima bantuan perikanan dan kelautan untuk tidak menyalahgunakan bantuan yang diterima, apalagi sampai menjualnya kembali.


banner 468x60

Terhadap bantuan tersebut tentu Migdad mengapresiasi pihak dinas yang telah mengjawab apa yang menjadi kebutuhan dari para masyarakat nelayan yang ada di Kabupaten Gorut ini.

“Dan tentunya kami sangat mengapresiasi dengan apa yang dilakukan hari ini oleh pihak dinas yang telah menyalurkan sejumlah bantuan perikanan dan kelautan kepada masyarakat nelayan yang ada di Kabupaten Gorut” ungkap Migdad.

Di sisi lain, terhadap bantuan yang telah diserahkan tersebut, tentu diharapkan oleh aleg muda Nasdem tersebut dapat menjawab kebutuhan masyarakat nelayan.

“Tidak gampang mendapatkan bantuan dari pemerintah, karena kita ketahui bersama ada banyak tahapannya, dan dengan adanya bantuan tersebut, diharapkan dapat membantu masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan dalam menjalankan mata pencaharian mereka,” kata Migdad.

Tentunya bantuan tersebut diharapkan oleh pemerintah dan juga kami selaku wakil rakyat untuk dapat dimanfaatkan dengan semaksimal mungkin oleh para masyarakat yang menerima.

“Kami berharap bantuan ini untuk digunakan sebagaimana mestinya, jangan disalah gunakan apalagi, sampai dijual kepada orang lain,” tegasnya.

Tentunya bagi wakil rakyat, apa yang menjadi kebutuhan warganya berusaha untuk dapat dijawab baik melalui pokok pikiran maupun program lainnya, sehingga ketika bantuan tersebut sudah ada dan disalurkan kepada masyarakat diharapkan untuk dimanfaatkan dengan semaksimal mungkin.

“Jangan sampai disalah gunakan, dan pastinya kami juga akan ikut melakukan monitoring di lapangan dan berharap juga kepada masyarakat lainnya untuk sama-sama melakukan pengawasan agar bantuan yang diberikan tersebut tidak disalah gunakan apalagi sampai dijual,” tandasnya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90