DPRD Provinsi Gorontalo Terima LKPJ 2019 dari Pemerintah

DPRD Gorontalo LKPJ
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo menerima Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Tahun 2019 dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo.
banner 468x60

READ.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo menerima Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Tahun 2019 dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo.

Laporan tersebut disampaikan langsung Gubernur Gorontalo Rusli Habibie dalam Rapat Paripurna DPRD Provinsi Gorontalo melalui video konferensi, Selasa (21/04).


banner 468x60

Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Paris Jusuf Yusuf pun mengucapkan terima kasih pada pemerintah yang telah melaporkan pertanggungjawaban penyelenggaraan pemerintahan selama satu tahun tersebut.

“Dari laporan ini DPRD Provinsi akan menindaklanjuti LKPJ dari Gubernur dan kita akan segera menyusun panitia khusus untuk melakukan pembahasan kelanjutan,” ucap Paris Jusuf.

Dalam rapat paripurna, Politisi Golkar ini juga mengapresiasi petugas Dinas Kesehatan Provinsi serta Badan Kepegawaian Daerah yang turut mendukung jalannya rapat paripurna Ke-16 tersebut.

Sementara itu, saat membacakan LKPJ, Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mengatakan, masalah yang di hadapi Gorontalo saat ini adalah pandemi Covid-19. Olehnya ia pun mengajak seluruh pihak untuk terlibat dalam penanganan virus corona.

“Covid-19 ini harus kita sikapi dengan bijaksana. Kemudian, kita juga perlu bersinerji untuk melakukan penanganan dari berbagai aspek di Provinsi Gorontalo,” ungkap Gubernur Rusli. (Adv/Aden/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90