READ.ID – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo melakukan peninjauan pembangunan rumah layak huni (Mahyani) di Desa Lupoyo, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo, Selasa (07/4).
“Pembangunan mahyani ini dibagi dalam dua tahap. Pertama, akan ada kurang lebih 300 unit mahyani yang akan dibangun. Kalau keseluruhannya itu ada 700 unit mahyani di tahun 2020,” ujar Ketua DPRD Provinsi Gorontalo sekaligus Koordinator Komisi III, Paris Jusuf.
Politisi Golkar ini mengatakan, pembangunan mahyani bagi warga kurang mampu tersebut akan sepenuhnya diserahkan kepada Komando Resor Militer (Korem) selaku penanggung jawab dan pihak pelaksana.
“Pembangunan kita serahkan pekerjaannya pada pihak Korem. Itu Sesuai kotrak kerjasama yang sudah kita sepakati, kita sudah lihat persiapannya,” ucapnya.
Di tempat yang sama Ketua Komisi III Thomas Mopili menyampaikan akan terus melakukan pemantauan terhadap pembangunan mahyani. Pihaknya berharap pembangunan rumah mahyani tidak akan ada masalah yang mengkibatkan terhentinya pembangunan tersebut.
“Jangan sampai pembangunan mahyani ini tidak selesai. Kami akan memantau secara ketat. Jangan sampai pembangunannya hanya setengah pekerjaan lalu terbengkalai. Jika terbengkalai, akan kita telepon dandrem. Kita akan minta dicopot babinsanya,” pungkasnya. (Aden/RL/Read)