READ.ID – Sebanyak 2 Kecamatan di Kabupaten Gorontalo Utara telah selesai melaksanakan Pencocokan dan Penelitian (Coklit).
“Dua Kecamatan, yaitu Kecamatan Biau dan Kecamatan Ponelo tercepat dalam melaksanakan Coklit se Provinsi Gorontalo, bahkan bisa dikatakan secara nasional,” ujar anggota KPU Kabupaten Gorontalo Utara, Yudhistirachamtika Saleh, Kamis (27/06/2024).
Selain dua kecamatan tersebut, saat ini kecamatan yang lainnya juga sementara melakukan Coklit dan progresnya terus berjalan dengan baik.
Yudhistira juga menyampaikan terimakasih kepada para Pantarlih yang sudah bekerja keras, dengan segala dinamika yang terjadi di lapangan, dan berhasil dalam melaksanakan Coklit ini dengan baik.
“Saya sampaikan terimakasih banyak kepada Pantarlih yang sudah bekerja keras dalam melaksanakan tugasnya dengan baik untuk mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Gorontalo Utara,” pungkasnya.