banner 468x60

Dua Tahun Kepemimpinan Marten-Ryan, Kota Gorontalo Ukir Banyak Prestasi

READ.ID – Di usia yang kedua tahun pemerintahan Marten Taha dan Ryan Kono, diakui telah banyak memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Gorontalo.

Karena itu, sejak dilantiknya pasangan Marten-Ryan atau dikenal dengan pasangan “MATAHARI” pada 02 Juni 2019, banyak penghargaan dan prestasi yang diterima dari pemerintah pusat.

Bahkan di tengah kondisi pandemi Covid-19 yang melanda sampai saat ini belum berakhir, upaya untuk mewujudkan program-program pembangunan di Kota Gorontalo terus dilaksanakan.

Hal ini dikatakan Wali Kota Gorontalo Marten Taha, dalam kegiatan doa syukuran pemerintahan Matahari yang kedua, Rabu (02/6/2021) yang digelar di Aula Rumah Dinas secara terbatas dan taat protokol kesehatan.

Marten menambahkan, walaupun di tengah pandemi Covid-19 yang melanda dunia saat ini, tetapi roda pemerintahan di Kota Gorontalo tetap berjalan maksimal. Tidak hanya menghadapi pandemi covid-19, akan tetapi juga bencana alam.

Menurutnya, meskipun mengalami berbagai tantangan, hambatan, dan masalah, tetapi upaya untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat tetap dilakukan.

“Alhamdulillah, hari ini tepat dua tahun pemerintahan Matahari, telah berhasil mencapai keberhasilan dan target-target, serta sasaran kami dalam rencana pembangunan jangka menengah (RPJMD) tahun 2019-2024,” ungkap Marten.

Selanjutnya, Marten Taha juga mengucapkan rasa syukur atas berbagai penghargaan dan prestasi yang diterima Kota Gorontalo dari pemerintah, sebagai capaian dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab pemerintahan.

Ia memaparkan selama kurun waktu dua tahun ini, terutama untuk indeks pembangunan manusia di Kota Gorontalo mengalami peningkatan, sebagai indikator untuk mengukur keberhasilan suatu daerah. Yakni IPM dengan angka 77,08 naik menjadi 77,13 di tahun 2020. Demikian juga, kata Marten, dari sisi pembangunan infrastruktur.

“Meskipun anggaran untuk pembangunan infrastruktur dibatasi karena refocusing anggaran, tetapi kita masih mampu meningkatkan pengembangan perluasan infrastruktur yang ada,” sambung Marten.

Bahkan, Pemerintah Kota Gorontalo juga mendapatkan bantuan dana dari PEN (pemulihan ekonomi nasional) yang totalnya kurang lebih 300 Milyar.

“Ini menjadi komitmen kami untuk mewujudkan masyarakat Kota Gorontalo untuk mencapai target sesuai dengan RPJMD,” jelas Marten.

Tak hanya itu, kata Marten, prestasi yang diterima oleh Kota Gorontalo merupakan bukti bahwa pemerintah telah melaksanakan tugas dan bekerja. Sebab, mencapai keberhasilan tersebut mudah.

“Prestasi ini tidak datang begitu saja, melainkan datang dari ikhtiar dan dukungan semua pihak dan masyarakat,” bebernya.

(Rinto/Baca)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60