READ.ID – Rektor Universitas Negeri Gorontalo (UNG) mengapresiasi atas pencapaian 15 kelompok mahasiswa penerima hibah Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan dan Ristek.
“Selamat untuk Mahasiswa yang lolos pendanaan PKM tahun ini. Keberhasilan ini tentunya menunjukkan perkembangan prestasi yang sangat baik,” ungkap Rektor.
Menurutnya, keberhasilan 15 kelompok merupakan bukti bahwa Mahasiswa UNG memiliki kemampuan serta potensi besar dalam menunjukkan kreatifitas serta inovasi, untuk bisa unjuk kemampuan bersaing menjadi yang terbaik di tingkat Nasional.
“Kelompok yang lolos ditahun ini meningkat dibanding tahun lalu, ini tentunya menjadi bukti Mahasiswa kita bisa bersaing melalui kreatifitas yang mereka miliki,” pungkas Rektor UNG.
(RL/Read)