Fahmi Mopangga Apresiasi Ketulusan Pengabdian Gubernur Rusli Habibie

Ketulusan Rusli Habibie
Ketulusan Rusli Habibie

READ.ID – Salah satu Tokoh Pemuda asal Kabupaten Pohuwato, Fahmi Mopangga, mengapresiasi ketulusan pengabdian Gubernur Gorontalo Rusli Habibie kepada masyarakat di daerah setempat.

Fahmi menilai konsistensi Gubernur Rusli Habibie dalam mensejahterakan masyarakat Provinsi Gorontalo patut dipuji dan perlu diapresiasi.


banner 468x60

Selain itu, dirinya menganggap apa yang telah dilakukan Gubernur Rusli Habibie selama ini adalah sebuah wujud bakti tulus beliau kepada daerah dan masyarakatnya disamping kapasitasnya sebagai Gubernur Gorontalo.

“Kalau bicara kepedulian beliau terhadap masyarakat, tentu itu sudah menjadi tanggung jawab dalam kapasitas seorang Gubernur. Tapi kalau bicara soal konsistensi beliau selama ini yang terjun bertemu masyarakat juga dalam memperhatikan kesejahteraan tentu itu merupakan bakti dan ketulusan bapak Rusli Habibie. Saya rasa beliau pantas mendapat acungan jempol atas itu semua” ujar Fahmi Mopangga.

Ketua KNPI Pohuwato itu juga menilai konsistensi Gubernur Rusli tidak terbatas oleh waktu dan situasi meski di tengah pandemi Covid-19. Hal inilah yang ia anggap merupakan sesuatu yang luar biasa.

Meskipun begitu, Fahmi berharap konsistensi dari Gubernur Rusli itu terus ia pertahankan. karena karakter dan jiwa kepemimpinan tersebut sulit dicari dan susah untuk diikuti.

“Kita bisa lihat sendiri, dengan giatnya beliau turun ke masyarakat meski di tengah pandemi Covid saat ini, hal ini tentu merupakan sesuatu yang sangat luar biasa,” tandasnya.

(Dodi/RL/Raad)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90