banner 468x60

Festival Karawo 2022 Dimeriahkan Dengan Fashion Show

Fashion Show Karawo

READ.ID – Gelaran Festival Karawo 2022 dimeriahkan dengan Fashion Show yang berlangsung di Grand Palace Convention Center (GPCC), Kota Gorontalo, Selasa (7/6/2022).

Fashion Show Karawo dibuka oleh Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Gorontalo, Gamaria Purnamawati Monoarfa.

“Fashion show ini bertujuan untuk memasyarakatkan karawo pada semua kalangan serta menumbuhkan kreativitas dan inovasi baru terhadap busana karawo,” kata Gamaria.

Gamaria menjelaskan, fashion dan pariwisata merupakan satu kesatuan yang tak terpisahkan dan menjadi bagian dari industri kreatif. Menurutnya, mempromosikan karawo melalui berbagai ajang fashion regional, nasional, hingga dunia, merupakan sarana yang sangat efektif untuk memajukan karawo dan pariwisata Gorontalo secara keseluruhan.

“Melalui kegiatan ini saya berharap bisa memberi kontribusi positif dan motivasi bagi para perajin dan desainer busana karawo. Fashion show ini juga diharapkan bisa memulihkan ekonomi Gorontalo pasca pandemi COVID-19,” ujarnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo Rifli Katili menuturkan, fashion show menampilkan sulaman karawo yang disajikan dalam balutan busana terkini dengan desain motif yang bervariasi. Fashion show diikuti oleh 17 peserta yang terdiri dari utusan organisasi perangkat daerah Provinsi Gorontalo, perwakilan SMA/SMK, serta galeri busana karawo.

“Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Pemerintah Provinsi Gorontalo untuk mengangkat dan mempromosikan karawo baik di skala nasional dan internasional, serta menjadikan karawo lebih dikenal luas,” tandas Rifli.

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60