Fory Naway Terima Penghargaan Satya Lencana Darma Bakti Pramuka

Fory Naway Satya Lencana
Ketua Kwarcab Pramuka Kabupaten Gorontalo, Fory Naway Terima Penghargaan Satya lencana darma bakti dan karya saka bakti husada. (Foto Humas Pemkab Gorontalo)

READ.ID – Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) gerakan pramuka kabupaten Gorontalo, Fory Armin Naway, menerima penghargaan Satya Lencana Darma Bakti dari Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas), Budi Waseso, Kamis (19/09).

Pemberian penghargan tersebut disematkan langsung Wakamabida Idris Rahim dan disaksikan oleh Kwartir Daerah (Kwarda) Provinsi Gorontalo Idah Syaidah Rusli Habibie, di halaman kantor Bupati Gorontalo Utara.


banner 468x60

Selain penghargaan Satya Lencana Darma Bakti dari Kwarnas, Fory Naway juga menerima penghargaan dari Kwarda Gorontalo yakni untuk satuan Karya Saka Bakti Husada tingkat cabang.

Penghargaan itu diberikan karena kwarcab kabupaten gorontalo telah melaksanakan perkemahan bakti SBH I Tingkat cabang.

Begitu juga Penghargaan diberikan setelah Kwarcab Kabupaten Gorontalo mendapatkan juara 3 sebagai kwarcab tergiat dan juara 1 sebagai Dewan Kerja Cabang (DKC) tergiat.

Salah satu pengurus Kwarcab Kabupaten Gorontalo, Fadli Daud menjelaskan, Satya Lencana Darma Bakti yang diterima karena Fory dinilai telah menyumbangkan tenaga, pikiran, dan sangat membantu kelancaran kegiatan pembinaan dan pengembangan Gerakan Pramuka.

“Pokonya dari berbagai capaian prestasi penghargaan diterima kwarcab kabupaten gorontalo adalah wujud geliat Fory Naway dalam menggerakan pramuka di Kabupaten Gorontalo,” tandas Fadli.

Disela-sela pemberian penghargaan, pada kegiatan itu juga dilaksanakan apel besar gerakan pramuka yang dirangkaikan dengan kemah bakti karakter kebangsaan tingkat provinsi Gorontalo(Wahyono/RL/Read.id)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90